Untuk Layanan Pengaduan silahkan klik Form berikut
Pelayanan Statistik Terpadu (PST) buka setiap hari kerja mulai pukul 08.00-15.30
Untuk layanan Rekomendasi Statistik silahkan Klik Link Rekomendasi
Pembinaan Pertemuan ke-2 Desa Cantik Warujaya Kec. Depok
22 Agustus 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya
Pada Hari Rabu, 21 Agustus 2024, Tim Pembina Desa Cantik BPS Kabupaten Cirebon, yang dipimpin oleh Statistisi Ahli Madya BPS Kabupaten Cirebon, Yanti Heryanti, melakukan kunjungan ke kantor Desa Warujaya, Kecamatan Depok, untuk melakukan pembinaan Desa Cantik (Cinta Statistik) Tahun 2024. Kunjungan ini adalah kunjungan balasan setelah minggu yang lalu, para Agen Statistik mengunjungi Kantor BPS Kabupaten Cirebon untuk mengikuti pembinaan Desa Cantik. Kegiatan pembinaan Desa Cantik kali ini mengangkat tema pengolahan data dengan aplikasi Google Spreadsheet dan Google Form. Seperti kita ketahui, pengolahan data merupakan tahapan penting yang harus dilalui untuk membangun sistem statistik yang baik. Ketika data tidak diolah maka data tersebut tidak akan memberikan informasi (tidak valid), mudah tercecer, dan sulit untuk dicari jika dibutuhkan. Terkait dengan pengolahan data, para Agen Statistik diberikan arahan dan instruksi dari tim pembina Desa Cantik untuk mengelola data kependudukan Desa Warujaya. Sedulur Data, data kependudukan yang baik merupakan syarat dari pemerintah desa untuk mengambil kebijakan, mercancang dan mengevaluasi program yang dijalankan. Harapannya, setelah pertemuan pembinaan kedua ini, para Agen Statistik dapat memahami dan mempraktekan secara mandiri kegiatan pengolahan data kependudukan yang dimiliki dengan aplikasi pengolah data.