Briefing Persiapan Publikasi ST2023 Tahap II - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Cirebon

Untuk Layanan Pengaduan silahkan klik Form berikut

Pelayanan Statistik Terpadu (PST) buka setiap hari kerja mulai pukul 08.00-15.30

Untuk layanan Rekomendasi Statistik silahkan Klik Link Rekomendasi

Briefing Persiapan Publikasi ST2023 Tahap II

Briefing Persiapan Publikasi ST2023 Tahap II

7 Agustus 2024 | Kegiatan Statistik


Tim ST2023 Kabupaten Cirebon yang dikomandoi oleh Statistisi Ahli Muda BPS Kabupaten Cirebon, Joko Mulyanto dan Tim IPDS yang diketuai oleh Pranata Komputer Ahli Muda, Adam Akhmad mengadakan Briefing Persiapan Akhir untuk Publikasi ST2023 Tahap 2 pada hari Selasa, 6 Agustus 2024 di Ruang AgRO BPS Kabupaten Cirebon. Publikasi yang dalam waktu dekat dilaunching oleh BPS adalah hasil ST2023 Subsektor Peternakan. Publikasi ST2023 Tahap II akan dilaunching secara bertahap sesuai dengan ketentuan dari BPS RI.

Kepala BPS Kabupaten Cirebon, @joediharto Trisnadi, mengikuti dan memberikan arahan dalam kegiatan briefing ini. Beliau berpesan kepada tim publikasi ST2023 Tahap II agar meminimalisir kesalahan data sebelum publikasi dilaunching. Karena menurutnya, setelah publikasi ST2023 dilaunching, maka akan langsung menjadi konsumsi para pengguna data dan juga stakeholder terkait.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN CIREBON  Jl. Sunan Kalijaga No.4 Sumber-Cirebon 45611; Telp: +62 231 321445; Fax: +62 231 321445

Mailbox: bps3209@bps.go.id  

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik